1. Home
  2. /
  3. Berita
  4. /
  5. Kunjungan Aqeelah si Gadis...

Kunjungan Aqeelah si Gadis CIlik Juara Hafidz Indonesia

Sep 23, 2021

Alfattah.sch.id – Pagi ini para santri di Pondok Pesantren Al Fattah kedatangan tamu istimewa yaitu Elfadh Aqeelah Zahidah Fadly yang kerap disapa “Aqeelah”, si gadis cilik juara Hafidz Indonesia 2021. Dia datang bersama kedua orangtuanya yang merupakan alumni Pondok Pesantren Al Fattah Sidoarjo. Datangnya ananda Aqeelah merupakan bentuk silaturahmi agar para santri senantiasa termotivasi untuk menambah hafalan dan muroja’ah mereka.

Pada kesempatan yang luar biasa tersebut, ananda Aqeelah berbagi pengalaman dan tips membaca dan menghafal Al-Qur’an secara efektif. Abuya Aqeelah pun turut berbagi cerita inspiratif tentang suka dukanya dalam membimbing buah hati tercintanya itu.

Semoga kedatangan hafidzah cilik ini mampu memotivasi para santri Al Fattah untuk semakin bersemangat memacu diri menjadi generasi Qur’ani yang berakhlak mulia, dan semoga untuk kedepannya akan muncul lebih banyak lagi hafidz dan hafidzah baru di Pondok Pesantren Al Fattah Sidoarjo tercinta ini.

(Red:Vox)